PEMBULATAN DI TAMPILAN REPORT

Pembulatan di Tampilan Report

Bagaimana jika kita perlu menampilkan nilai di preview Report dalam kondisi dibulatkan menjadi tidak ada koma untuk kolom-kolom tertentu saja. Pada kesempatan ini kami mencontohkan dengan Report Item List, yang menampilkan Quantity dalam satuan pertama, kedua dan ketiga, namun untuk satuan kedua dan ketiga jika ada angka dibelakang koma ingin dibulatkan, maka berikut ini caranya :

PEMBULATAN 

  • Dengan contoh diatas kita ke List | Items, click tombol Print untuk preview report.
  • Modify | Available Columns, double-click untuk “Qty Unit 2” dan “Qty Unit 3” juga “Calculate Field 1” dan “Calculate Field 2”.
  • Masih di Modify | Column & Filter | Selected Column & Filter, centang “Calculate Field 1”, di bagian kanan nya pilih “Qty Unit 2” lalu click panah kebawah, beri tanda kurung untuk variable tsb dan tambah kan didepannya dengan ROUND, sehingga menjadi ROUND([DEFQUANTITY2.DEFQTY])

 

  • Lakukan cara yang sama di “Calculate Field 2” menggunakan variable dari “Qty Unit 3”, sehingga menjadi ROUND([DEFQUANTITY3.DEFQTY])

HASIL PEMBULATAN

PEMBULATAN KEBAWAH 

Untuk pembulatan kebawah, ROUND kita ganti TRUNC, Dengan contoh diatas menjadi :

TRUNC([DEFQUANTITY2.DEFQTY])

dan

TRUNC([DEFQUANTITY3.DEFQTY])

PEMBULATAN KEATAS

Sedang untuk pembulatan keatas tambahkan + 0.9999. Dengan contoh diatas menjadi :

TRUNC([DEFQUANTITY2.DEFQTY] + 0.9999)

dan

TRUNC([DEFQUANTITY3.DEFQTY] + 0.9999)

Catatan 

  1. Diatas adalah contoh, untuk keperluan di report lain kita dapat gunakan Calculate Field dengan menggunakan variable yang mau kita bulatkan dan caranya sama seperti diatas.
  2. Judul kolom Calculate Field 1 & Calculate Field 2 dapat kita rename dengan cara, click sekali di Calculate Field 1 yang ada di Selected Column & Filter, lalu tekan F2 di keyboard, kondisi menjadi edit mode untuk kita bisa ganti.

(Available for v4)

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *